Pengujian dan adaptasi adalah langkah-langkah yang sangat penting dalam menciptakan berbagai strategi dan sistem perdagangan otomatis. Pengembangan terakhir dari perusahaan StrategyQuant EA Analyzer adalah suatu perangkat lunak gratis yang bisa menganalisa berbagai varian analisa dari strategi perdagangan dan penasihat ahli otomatis dalam bentuk laporan-laporan dari program penguji strategi yang terdapat di dalam terminal MT4.

Pengujian dari setiap modul perangkat lunak yang anda ingin pakai dalam perdagangan Forex anda harus dilakukan dengan sangat hati-hati dan dalam sejarah harga perdagangan paling minimal 2-3 tahun. EA Analyzer mengijinkan anda untuk menganalisa performa daripada suatu penasihat ahli otomatis atau suatu strategi perdagangan dalam berbagai macam kondisi: dari berbagai macam instrumen perdagangan atau pada waktu malam, pada waktu pembukaan pasar, atau pada hari Jumat, dan juga untuk melakukan simulasi perubahan harga secara acak.

Modul Analyzer diciptakan sangat mudah untuk digunakan, dimana anda bisa mengunduh secara gratis laporan-laporan daripada pengujian strategi dari MetaTrader 4 dan melakukan penghitungan statistik yang lebih rumit, seperti rasio Sharpe, strategi eksekusi secara periode (jam, hari, bulan, minggu), atau bagaimana penasihat ahli otomatis beroperasi dalam keadaan waktu yang berhenti atau parameter-parameter lainnya.

Cara Memasang dan Memuat Data-Data dari EA Analyzer

Program ini gratis – untuk memasangnya cukup mengunduh file pemasangan dari jalur http://www.strategyquant.com/eaanalyzer/. Pengelihatan secara umum daripada perangkat lunak ini sebagai berikut:

 

Untuk mengujinya, anda harus memuat laporan yang disimpan dalam format *htm ke dalam program analyzer, yang didapat setelah melakukan proses daripada pengujian strategi dalam MT4. EA Analyzer mendeteksi 4 format dalam laporan tersebut: 2 format unik daripada produk StrategyQuant dan 2 format daripada laporan terminal MT4 – laporan daripada pengujian strategi (Laporan Strategi) dan laporan daripada transaksi aktual (Sejarah Akun)

 

Informasi-Informasi Utama daripada Analyzer

Hampir seketika setelah proses pengunduhan, analisa penuh daripada sejarah penasihat ahli akan dilaksanakan secara otomatis.

 

Kumpulan data yang pertama menyediakan informasi tentang indikator daripada statistik secara umum, dimana data yang signifikan adalah total keuntungan (dalam poin dan $), rata-rata keuntungan per tahun, faktor keuntungan, jumlah total dan % dari hasil perdagangan yang menguntungkan, estimasi dan aktual penarikan kebawah dalam $ dan % daripada pembukuan, rata-rata keuntungan: untuk periode (hari, bulan, tahun) dan per hasil.

Kumpulan data yang kedua menyediakan informasi tambahan, dimana hasilnya dipusatkan kepada indikasi stagnasi (laporan dari MT4 tidak memiliki data ini!).

Kumpulan data yang ketiga ialah laporan perdagangan biasa yang dibagi dalam beberapa periode. Ini dilengkapi oleh kumpulan analisa dengan mencatat semua transaksi yang telah terjadi, akan tetapi, berbeda dengan laporan dari MT4, kumpulan data ini menyediakan informasi tambahan tetang waktu posisi diambil dan hasil secara keseluruhan secara total dan kumulatif (dalam poin, uang, dan persentase).

Grafik dari dana yang tersedia menunjukan periode stagnasi (per hari), periode kerugian dan penarikan kebawah daripada sebuah sistem perdagangan. Posisi jual/beli bisa ditunjukan secara terpisah.

Kumpulan data yang unik “Analisa Perdagangan” dapat menunjukkan 24 tipe histogram yang berbeda dengan statistik yang berbeda, dan yang paling penting – keuntungan/kerugian untuk suatu periode (jam, hari, hari per minggu).

Contoh berikut menunjukkan statistik selama 4 tahun bahwa hari Senin dan Selasa tidak menguntungkan, termasuk posisi yang dibuka pada jam 4, 6, 7, 10, 13, 19. Mungkin kerugian terbanyak terjadi pada waktu sesi malam hari (pada waktu bursa dibuka di Sydney).

Blok Skrip, Pemasangan Blok dan Metode Monte Carlo di StrategyQuant EA Analyzer

Dan inilah blok skrip “Apa yang akan terjadi apabila...” dinyalakan. Kita bisa memisahkan perdagangan diwaktu bursa Australia dari perhitungan simulasi ini (Pasangan AUD/CAD diulas dalam contoh dalam periode per jam), dan kita mendapatkan:

Kita mendapatkan versi alternatif pada laporan setelah skrip diproses.

Apabila skrip diaktivasi, dia akan menyediakan analisa secara detail - sama seperti versi orisinil. Tetapi analisa yang lebih konservatif menunjukkan bahwa filter tambahan untuk penasihat ahli ini (yang bisa berdagang pada jam tertentu) menurunkan jumlah posisi sampai 40%, tetapi di waktu yang bersamaan keuntungan meningkat sebanyak 29% dan menurunkan penarikan kebawah sebanyak 50%. Kita bisa mendapatkan grafik baru untuk menunjukkan dana yang tersedia. 

Hanya 309 hari yang merugi yang tersisa dari jumlah awal (421). Artinya, penggunaan blok analisa ini memungkinkan kita memperbaiki performa penasihat ahli dan untuk memilih waktu yang terbaik untuk berdagang.

Pada menu setting, anda bisa mengubah latar belakang informasi tentang deposit awal – cukup masukkan nominalnya dan klik <<Recompute stat>>.

Blok ini dinamakan “Monte Carlo” seperti pusat perjudian yang kita ketahui, tetapi ini adalah versi yang gratis, hanya saja ini disederhanakan – anda hanya bisa sedikit merasakan seperti di pusat perjudian. Metode Monte Carlo adalah suatu metode matematika yang terkenal untuk membuat estimasi suatu sistem menurut kriteria daripada resiko/stabilitas – ia mengupayakan kemungkinan hasil dengan fluktuasi daripada suatu sistem perdagangan. Ia menganalisa kehandalannya, kemungkinan keuntungan/penarikan kebawah dan lain-lainnya. Jika, contohnya, suatu sistem memberikan rasio keuntungan sebanyak 60/40 pada 10% penarikan kebawah, program ini membuat simulasi penggantian daripada posisi perdagangan secara acak, dan anda bisa mengevaluasi hasilnya pada posisi 30% penarikan kebawah.

Jadi, melalui hasil perhitungan, ada kemungkinan 95% suatu sistem mendapatkan hasil yang lebih rendah dengan penarikan kebawah yang lebih besar, akan tetapi tetap dalam batas-batas yang masuk akal.

Pemakaian Indikator Standar

Ada suatu fitur yang hanya dimiliki oleh versi komersil, dan hanya untuk referensi di versi gratisnya. Fitur spesial ini mengijinkan kita mengetahui kemungkinan efek dari penggunaan moving average (MA), Bollinger Band (BB), Ichimoku Kjun-Sen, dan indikator-indikator lainnya sebagai penghenti-kerugian, dimana anda bisa mengubah periodenya dan mengkalkulasi dengan sekejap. Caranya, anda memasukkan penghenti-kerugian pada suatu indikator standar ke dalam penasihat ahli, dan anda bisa memperbaiki hasilnya secara signifikan.

 

Dan akhirnya, fitur yang paling menarik daripada program EA Analyzer, yang tidak dimiliki oleh MT4, adalah kemungkinan untuk menyatukan beberapa penasihat ahli atau strategi perdagangan kedalam satu “perangkat lunak” portofolio didalam MT4. Contoh, kita bsa mengambil beberapa pasang mata uang, masukkan kedalam program analyzer, dan setelah diaktivasi kita akan mendapatkan laporan ringkasan dengan semua fungsi-fungsi analisa yang didapat diatasnya:

Informasi tentang korelasi-silang daripada mata uang yang diperdagangkan dan jumlah transaksi yang bersamaan dalam portofolio dipisahkan dalam tab terpisah didalam tabel data:

Pada saat ini, terpisah daripada versi yang sudah terkenal EA Analyzer 2.0.1, versi 3.0.1 tersedia untuk versi 32-bit dan 64-bit, dan juga dalam versi gratis dan versi berbayar. Versi 3.0.1 membutuhkan sumber-sumber teknikal yang lebih banyak, tetapi memiliki fitur-fitur tambahan, dan juga mendukung format data yang lebih banyak untuk diimpor.

Untuk pengembangan perangkat lunak penasihat ahli/strategi dan analisa profesional, versi profesional daripada SQ EA AnalyzerProf juga tersedia.

Program EA Analyzer ini adalah perangkat yang sangat penting untuk setiap pedagang dengan metode-metode unik untuk menganalisa statistik daripada akun real maupun demo, dan ini akan membuat anda menghindari kesalahan-kesalahan pada saat pengembangan dan penggunaan daripada perangkat lunak perdagangan otomatis di dalam bursa keuangan.  

 

Social button for Joomla